Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label MakassarTa

Kapolda Sulsel Kunjungi Sivitas Akademika Universitas Hasanuddin, Bahas Pemilu Damai dan Tantangan Era Digital

Makassar, Lensa Pendidikan News - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Yudhiawan S.H., S.I.K., M.H., M.Si., melakukan kunjungan silaturahmi ke Universitas Hasanuddin Makassar pada Jumat, 18 Oktober 2024. Acara ini berlangsung di Ruang Senat, Lantai 2 Gedung Rektorat, dengan dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polda Sulsel serta sivitas akademika Unhas. Dalam dialog yang berlangsung, Kapolda Sulsel menyampaikan sejumlah poin penting terkait peran pemuda, khususnya mahasiswa, dalam menciptakan suasana kondusif menjelang Pemilu 2024. Ia menekankan bahwa peran seluruh elemen masyarakat, termasuk akademisi, sangat penting untuk menjaga stabilitas dan keamanan di Sulawesi Selatan.  “Kita harus menciptakan situasi yang kondusif, aman, dan damai. Kita tunjukkan bahwa Sulawesi Selatan adalah daerah yang aman karena ditunjang oleh sumber daya manusia yang luar biasa, sehingga Unhas menjadi salah satu universitas terbaik di Indonesia,” ungkap Irjen Pol. Yudhiawan. ...

Kapolda Sulsel Hadiri Deklarasi Pilkada Damai 2024, Tekankan Pentingnya Keamanan dan Netralitas

MAKASSAR -  Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, S.I.K., M.H. menghadiri Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Hotel Harper Makassar, Kamis (8/08/24). Turut hadir juga PJ Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, Ketua KPU Sulsel Hasbullah, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen Bobby Rinal Makmun, Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad Mayjen TNI Bangun Nowoko serta Forkopimda Provinsi dan Kab/Kota Se-Sulsel. Dalam sambutannya, Irjen Pol Andi Rian menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap penyelenggaraan kegiatan ini. "Sebagai pimpinan Polda Sulsel, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas pelaksanaan kegiatan ini, yang merupakan langkah positif bagi kita semua dalam mensukseskan Pilkada serentak tahun 2024-2025," ujar Kapolda Sulsel. Kapolda Sulsel juga menekankan pentingnya peran semua pihak dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama seluruh tahapan Pilkada berlangsung. "Kita semua harus bersama-sama menjaga keamanan dan ketertib...

Rapat Koordinasi forum koordinasi pimpinan daerah (forkopimda Sulsel)

  Makassar , - Menjelang Pilkada 2024-2025, Kapolda Sulsel Bersama Forkopimda tingkat I Provinsi Sulawesi Selatan Mengikuti Jalannya Rapat Koordinasi dalam rangka Persiapan Pilkada di Kantor Gubernur Sulawesi Selatan.Kamis(08/08/2024). Kapolda Sulsel Menyampaikan Bahwa Polda Sulsel dan Jajaran Siap Mendukung dan menyukseskan Pilkada 2024-2025 agar berjalan Aman Dan Damai. Sebagai Penanggung jawab Terjaganya Kamtibmas (Kemanan dan ketertiban Masyarakat) dalam Pilkada nanti Polda Sulsel Siap Mengamankan Jalannya Pilkada tentunya bekerja sama dengan Pemangku Kepentingan terkait. Polda Sulsel Juga siap berkolaborasi dengan Stake Holder terkait dalam menjaga Kondusifitas di Sulawesi Selatan baik itu sebelum dan Pasca pemungutan Suara Pilkada. Selaku Kapolda Sulsel Memastikan Berdasarkan UU maupun Juknis dan Perkap Bahwa Jajaran Polda Sulsel Akan bersikap netral dalam Pilkada. Rakor Ini adalah langkah awal dan Komitmen kita bersama semoga Pilkada berjalan Aman, Damai Dan Kondusif.

Biro SDM Polda Sulsel Gelar Peningkatan Kemampuan Polwan Sebagai Konselor Perempuan Dan anak.

  MAKASSAR-  Biro SDM Polda Sulsel menggelar kegiatan Peningkatan Kemampuan Konselor sebagai Pendamping Perempuan dan anak bagi Polwan Bhabinkamtibmas dan Polwan Unit PPA Polda Sulsel T.A. 2024 dengan tema Peran konselor Polwan di era Digital dalam menciptakan Harkamtibmas yang aman dan kondusif yang diselenggarakan di Ballroom Balla Lompo I Hotel Harper Perintis Makassar, Kamis (08/8/2024). Kegiatan Konseling tersebut dihadiri oleh Karo SDM Polda Sulsel Kombes Pol Aris Haryanto, S.I.K., M.Hum, Kabag Psikologi Biro SDM Polda Sulsel Akbp Udin Yulianto, S.Psi., M.Psi., Psikolog; dan Para Kabag Dilingkungan Biro SDM Polda Sulsel. Turut pula hadir, Himpunan Psikologi Indonesia wilayah Sulsel Ibu Sitti Annisa Maharani Harusi, S.Psi., M.Psi., Psikolog dan Ibu Novi Yanti Pratiwi S.Psi., M.Psi., Psikolog; Direktur Media Radar Selatan, Trainer Google News Initiative & Anggota Koalisi Perempuan Indonesia Ibu Sunarti Sain dan Founder Growing Projeck & Novuna Foundation Ibu Novi...

Kapolres Gowa Hadiri Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Antara KPU Sulsel dan Polda Sulsel

  MAKASSAR - Kapolres Gowa, AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., turut menghadiri acara penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Selatan dan Polda Sulsel.  Acara ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 7 hingga 8 Agustus 2024, bertempat di Hotel Harper, Jalan Perintis Kemerdekaan KM. 16, Makassar, Kamis (08/08/2024). Acara tersebut dihadiri oleh Kapolda Sulsel, Irjen Pol Andi Rian R. Djajadi, S.I.K., M.H., beberapa Pejabat Utama (PJU) Polda Sulsel, Ketua KPU provinsi Sulsel, Hasbullah, S, Sos, M. Kesos, Kapolrestabes Makassar KOMBES POL. Dr. Mokhamad Ngajib, S.I.K., M.H., para Kapolres, Kabag Ops, Kasat Reskrim, dan Kasat Intelkam jajaran Polda Sulsel. Dalam sambutannya, Ketua KPU Provinsi Sulsel menyampaikan bahwa keberhasilan Pilpres sebelumnya tidak terlepas dari situasi keamanan yang kondusif, berkat kerja sama semua pihak.  Dia berharap, situasi keamanan yang kondusif dapat terus dijaga untu...

Supervisi dan Pelatihan Aplikasi EWS Dan DORS di Polda Sulsel Oleh Tim Mabes Polri

  MAKASSAR - Dalam upaya meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional Kepolisian di Sulawesi Selatan, Mabes Polri menggelar kegiatan Supervisi dan Pelatihan Penggunaan Aplikasi EWS dan DORS. Acara ini dilaksanakan di Ballroom Hotel Harper Makassar, dengan tujuan untuk memperkenalkan dan mengoptimalkan penggunaan kedua aplikasi tersebut. Tim Supervisi Dan Pelatihan Aplikasi Dors Dan Ews Dari Mabes Polri dipimpin oleh Karodalops Sops Polri Brigjen Pol Dr. H. Endi Sutendi, S.I.K., S.H.,M.H., didampingi oleh Karoops Polda Sulsel Kombes Pol Bambang Widjanarko, S.I.K., M.Si. selaku Karendalopsda dalam operasi Mantap Praja Pallawa 2024-2025. Kegiatan ini diikuti oleh 369 peserta dari Satker Polda Sulsel dan 10 Polres jajaran. Aplikasi Dors adalah operasi yang terpadu yang mengintegrasikan untuk systen pelaporan media ini dilaksanakan untuk melporkan situasi Kamtibmas seluruh jajaran merupakan evaluasi situasi kamtibmas di beberapa daerah mulai dari jajaran itu dijadikan pedoman tida...

Tim Jumat Curhat Polda Sulsel Sambangi Kantor Camat Ujung Tanah

  MAKASSAR, Lensa Pendidikan News -  Polda Sulsel menggelar program rutinnya yang disebut dengan Jumat Curhat.  Jumat curhat kali ini digelar tanggal 02 Agustus tahun 2024 dilaksanakan di Aula Kantor Camat Ujung Tanah Jalan Sabutung Kec. Ujung Tanah Kota Makassar Jumat Curhat ini dalam rangka membangun sinergitas dengan masyarakat setempat sekaligus mendengarkan keluhan, saran serta kritik untuk membangun kinerja Polri yang lebih baik. Kegiatan kali ini dipimpin langsung oleh Kasubagminopsnal Bagopsnal Ditbinmas Polda Sulsel ini Kompol Andi Ali Imran Umar, S.H di dampingi perwakilan PJU polda sulsel, Wakapolres Pelabuhan Makassar, Kasat Binmas Polres Pelabuhan Makassar dan jajaran, Camat Ujung Tanah, Danramil Ujung Tanah, serta turut hadir pula seluruh tokoh agama dan masyarakat Kec. Ujung Tanah. Acara yang di hadiri sekitar 50 orang masyarakat ini cukup berlangsung seru dan hangat . Saat acara dimulai, beberapa warga mulai bertanya dan memberikan saran/kritik terhadapa ...

Kapolda Sulsel Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Pallawa 2024-2025

  MAKASSAR , Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, S.I.K., M.H., Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Pallawa 2024-2025 di Lapangan Upacara Mapolda Sulsel, Rabu (31/07/24). Turut hadir juga Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen Bobby Rinal Makmun, S.I.P., Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad Mayjen TNI Bangun Nowoko., Kasdam XIV Hasanuddin Brigjend TNI M. Syech Ismed , S.E., M.Han., Apel gelar pasukan tersebut diikuti oleh Pejabat Utama Polda Sulsel dan para Personel gabungan Polda Sulawesi Selatan. Dalam arahannya, Kapolda Sulsel menegaskan bahwa apel gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel dan sarana prasarana untuk Operasi Mantap Praja Pallawa 2024-2025.  Operasi Kepolisian ini bertujuan untuk mengamankan pelaksanaan pemilihan gubernur/wakil gubernur, bupati/wakil bupati, dan walikota/wakil walikota di Provinsi Sulawesi Selatan. Ini adalah bagian dari tanggung jawab aparat keamanan untuk memastikan bahwa seluruh rangkaian pro...

286 Lulusan Bintara dan Tamtama Polri Gel. 1 TA. 2024 Polda Sulsel Mengikuti Tahap Orientasi

MAKASSAR , Biro SDM Polda Sulsel Gelar Orientasi Bagi Lulusan Bintara dan Tamtama Polri Gel. 1 TA. 2024. Sebanyak 286 personel bintara dan tamtama Polri gelombang 1 TA. 2024 mengikuti masa orientasi selama 8 hari terhitung mulai tanggal 29 Juli sampai 7 Agustus 2024. 286 personel yang terdiri dari 247 Bintara dan 39 Tamtama akan menerima orientasi di aula mappauddang Polda Sulsel. Proses masa orientasi merupakan bentuk pembekalan pengetahuan kepolisian yang diterima para peserta dari pimpinan, pejabat utama dan pengembang fungsi tekhnis kepolisian di lingkungan Polda Sulsel sebelum mereka ditempatkan pada kesatuan nantinya. Ucap Kasubbagmutjab Kompol Rujiyanto saat ditemui di aula mappauddang, Senin (29/7/2024) Surat perintah Kapolda Sulsel sudah terbit dalam pelaksanaan orientasi kepada para lulusan bintara dan tamtama gelombang 1 TA. 2024, dan mereka akan mengikuti seluruh rangkaian orientasi dan tentunya mereka akan didampingi oleh beberapa senior secara bergantian selama masa orien...

Desa Alaere jadi pendaratan berikutnya tim Jumat Curhat Polda Sulsel

  MAKASSAR , — Polda Sulsel menggelar program rutinnya yang disebut dengan Jumat Curhat.  Jumat curhat kali ini digelar tanggal 26 Juli tahun 2024 dilaksanakan di aula Kantor Desa Alaere Kec. Tanralili Wilayah hukum Polres Maros Jumat Curhat ini dalam rangka membangun sinergitas dengan masyarakat setempat sekaligus mendengarkan keluhan, saran serta kritik untuk membangun kinerja Polri yang lebih baik. Kegiatan kali ini dipimpin langsung oleh Wadirbinmas Polda Sulsel ini Akbp Andi Kumara, SH, SIK,M.Si di dampingi perwakilan PJU polda sulsel, Wakapolres Maros dan jajaran, Camat Tanralili serta turut hadir pula seluruh tokoh agama dan masyarakat Desa Alaere. Acara yang di hadiri sekitar 50 orang masyarakat ini cukup berlangsung seru dan hangat serat tampak memenuhi aula kantor dusun . Saat acara dimulai, Pak camat memberikan apresiasi kepada Polri dengan adanya kegiatan seperti ini, membuat kerja sama aparat dan pemerintah lebih solid lagi, serta membuat masyarakat dapat lebih de...

Wakapolda Sulsel Pimpin Upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Gel.II T.A. 2024

MAKASSAR- Wakapolda Sulsel Brigjen Pol. Nasri, S.I.K., M.H., didampingi Pejabat Utama Polda Sulsel Pimpin Upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Gel.II T.A. 2024 di Lapangan Upacara SPN Polda Sulsel, Senin (22/07/24). Adapun Jumlah Calon Siswa SPN Polda Sulsel sebanyak 855 Siswa, yang terdiri dari 400 Calon Siswa Polda Papua Barat Dan 455 Calon Siswa Polda Sulawesi Selatan. Dalam sambutannya Wakapolda Sulsel menekankan pentingnya meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan bertindak, baik dalam pelaksanaan pendidikan maupun kehidupan sehari-hari.  Selain itu, juga mengingatkan para calon siswa untuk mempersiapkan fisik dan mental selama mengikuti pendidikan, mematuhi seluruh peraturan yang berlaku, serta menghindari pelanggaran dan perilaku yang dapat merugikan kehormatan pribadi, keluarga, dan institusi. "Sikap disiplin, semangat yang tinggi, tekad yang kuat, dan motivasi untuk belajar, berlatih, serta menempa diri adalah kunci ...

FUN-CATION PACKAGE DI MAXONE HOTEL AND RESORT MAKASSAR

MAKASSAR, JULI 2024 — MAXONE Hotel & Resort Makassar dengan bangga mempersembahkan "Paket FUN-CATION Package" yang memberikan pengalaman menginap tak terlupakan dengan berbagai manfaat tambahan. Promo ini berlaku untuk pemesanan kamar pada hari Minggu hingga Jumat. Hanya dengan harga mulai dari Rp 520.000 net/malam, tamu sudah bisa menginap satu malam, sarapan pagi untuk dua orang dan satu pilihan menu minuman gratis dengan pilihan seperti Americano, Ice Lemon Tea, Ice/Hot Cappocino, Lychee Ice Tea. Khusus untuk tamu yang menginap pada hari Sabtu, harga paket tersedia mulai dari Rp 590.000 net/malam. Paket ini sudah termasuk menginaps atu malam, sarapan pagi untuk dua orang dan hidangan barbeque yang akan disediakan di area Street Garden untuk satu orang yang dapat dinikmati setiap Sabtu malam mulai pukul 19.00 hingga pukul 22.00. Promo ini berlaku selama bulan Juli 2024. "Kami berharap promo ini dapat menambahkan keuntungan bagi tamu kami setiap menginap, baik itu d...

H. Busrah Abdullah Resmi Deklarasi Maju Pilwakot Makassar

Makassar, Lensapendidikan News - Deklarasi Calon Walikota Makassar, H. Busrah Abdullah diadakan di Makassar Golden Hotel (MGH) dihadiri oleh sekira 200an orang pendukung pada senin, 15/07/2024. Mantan anggota DPRD Kota Makassar yang pernah maju pada Pilwalkot 2014 silam ini mengusung tagline Makassar Lebih Baik ini menjanjikan kesejahteraan bagi masyarakat Kota Makassar dengan sejumlah program diantaranya akan secara rutin membagikan ikan segar guna pemenuhan gizi masyarakat.  Dalam hal Penegakan Hukum, H. Busrah Abdullah berjanji akan bekerja sama dengan penegak Hukum untuk membasmi atau bersih-bersih dari segala bentuk praktik Mafia. Utamanya Mafia tanah yang cukup meresahkan. Selain itu, H. Busrah juga menjanjikan akan melakukan bersih-bersih di tubuh pemerintahannya kelak jika terpilih, diantaranya mafia anggaran dan  mafia proyek.  Saat memberikan sambutannya dihadapan tim relawan dan pendukungnya, H. Busrah Abdullah mengungkapkan niatnya maju pada Pilwalkot Novem...

Asmara berujung tawuran dua SD hingga bawa balok di Makassar

[ kabar lensa pos]- Makassar,  Tawuran pecah di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Ujung Pandang, tepatnya di depan Lapangan Karebosi, Kamis kemarin, Kamis (7/12). Yang terlibat tawuran adalah murid-murid SD dari dua sekolah yang berasal dari dua kecamatan berbeda, pada jam belajar. Penyebabnya, asmara alias 'cinta monyet'! "Kejadiannya Kamis pagi saat murid-murid dalam kawasan SD Sudirman sebenarnya sudah di dalam kelas belajar. Tiba-tiba ada sekitar 4 atau 5 orang murid SD lainnya yang berasal dari SD Gadong, Kecamatan Bontoala mendatangi sekolah itu. Di antara mereka itu ada yang suka sama murid di SD Sudirman. Namanya anak-anak, entah ditolak atau apa, murid SD Gadong itu datang membawa teman-temannya dari sekolah yang sama," kata Kapolsek Ujung Pandang, Kompol Wahyu Basuki, Jumat (8/12). Kedatangan murid SD dari kecamatan sebelah itu, kata Wahyu, diketahui oleh beberapa murid SD Sudirman dan meneriaki murid-murid SD Gadong itu. Mereka juga keluar mengejar sehi...

Dinas Koperasi Makassar Gelar Pelatihan Perangkat Koperasi

Sebagai upaya meningkatkan fungsi dan peran jajaran Perangkat Koperasi. Dinas Koperasi & UKM Kota Makassar aktif melaksanakan kegiatan yang melibatkan elemen Koperasi yang ada di Kota Makassar. Dan bertempat di Hotel Grand Cellino, Kamis, 23/2, dilaksanakan Pelatihan bagi Pengurus Koperasi se Kota Makassar. Mengangkat Tema "Peningkatan Kemampuan Fungsi Dan Peran Perangkat Organisasi Koperasi". Kegiatan yang direncanakan berlangsung dua hari ini diikuti oleh sekitar 200 orang Pengurus Koperasi. Dibuka secara resmi oleh Walikota Makassar diwakili oleh Assisten I Setkot Makassar, Ir. Muh. Sabri. Dalam sambutan tertulisnya, Walikota Makassar berharap Koperasi dapat menjadi sarana juang bagi anggotanya untuk meningkatkan perekonomian sesuai asas Koperasi. Walikota juga menekankan pentingnya peran dan fungsi perangkat Koperasi sebagai upaya memajukan Koperasi. Untuk itu Pemkot Makassar senantiasa menyambut baik dan mendukung Program Pemerintah Pusat Demi kemajuan Koperasi di...

DTRB Mulai Digitalisasi Data Bangunan

Mengantisipasi dinamika perkembangan kota dan pertumbuhan kegiatan pembagunan di Kota Makassar, Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Pemerintah Kota Makassar melakukan penataan dan pembaharuan data bangunan yang ada di Kota Makassar. Kegiatan ini dibantu CV. Armedia Consultant sebagai pelaksana paket pekerjaan tersebut yang saat ini difokuskan pada dua kecamatan yaitu Biringkanaya dan Tamalanrea. Diharapkan ke depan semua data dan informasi bangunan di Kota Makassar sudah terdigitalisasi yang terintegrasi dalam suatu system informasi, sehingga membantu dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat. Demikian disampaikan Sekretaris DTRB I.N. Aria Purnabhawa dalam sambutannya pada pertemuan membahas laporan akhir penyusunan data bangunan ber IMB di Kota Makassar pada Kamis, 15 Desember 2016 di Hotel Makassar Marine. Kepala Seksi Penelitian DTRB Kota Makassar, Aswin Ressa mengapresiasi hasil kerja konsultan pelaksana, yang dalam dua bulan ini berhasil merampungkan pekerjaan pe...