Mengantisipasi
dinamika perkembangan kota dan pertumbuhan kegiatan pembagunan di Kota
Makassar, Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Pemerintah Kota Makassar
melakukan penataan dan pembaharuan data bangunan yang ada di Kota Makassar.
Kegiatan ini
dibantu CV. Armedia Consultant sebagai pelaksana paket pekerjaan tersebut yang
saat ini difokuskan pada dua kecamatan yaitu Biringkanaya dan
Tamalanrea. Diharapkan ke depan semua data dan informasi bangunan di Kota
Makassar sudah terdigitalisasi yang terintegrasi dalam suatu system informasi,
sehingga membantu dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat.
Demikian
disampaikan Sekretaris DTRB I.N. Aria Purnabhawa dalam sambutannya pada
pertemuan membahas laporan akhir penyusunan data bangunan ber IMB di Kota
Makassar pada Kamis, 15 Desember 2016 di Hotel Makassar Marine.
Kepala Seksi
Penelitian DTRB Kota Makassar, Aswin Ressa mengapresiasi hasil kerja konsultan
pelaksana, yang dalam dua bulan ini berhasil merampungkan pekerjaan pendataan
bangunan tersebut, sekaligus memberikan alih pengetahuan kepada staf DTRB,
sehingga pekerjaan ini nantinya akan membantu proses layanan pemerintahan di
lingkup DTRB Kota Makassar.
Sementara
itu, Kepala DTRB Kota Makassar Ir. Ahmad Kafrawi, MM dalam pesan tertulisnya
menyampaikan bahwa penataan data dan informasi bangunan ini sangat penting
artinya dalam upaya mewujudkan Kota Makassar sebagai smart city. Kedepannya,
data ini akan sangat bermanfaat dalam memetakan potensi penerimaan daerah
melalui penerbitan IMB, sekaligus menjadi acuan strategis dalam penataan kota
sesuai RTRW dan RDTR. (Int-L8)
Komentar
Posting Komentar