Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Pangkep

Upacara Hari Kesaktian Pancasila, Mengenang Jasa Pahlawan

  PANGKEP, Lensa Pendidikan News - Upacara Hari Kesaktian Pancasila tingkat Kabupaten Pangkep dipusatkan di alun alun Citra Mas, Selasa/1/10/2024). Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024 dengan tema Hari kesaktian Pancasila mengankat tema "Bersama Pancasila kita wujudkan Indonesia Emas". Pjs Bupati Pangkep H. Syahban Samanna sebagai Inspektur Upacara, diikuti Pimpinan OPD, Forkopimda, TNI, Polri, ASN dan pelajar.  Syahban mengatakan, Hari Keeaktian Pancasila untuk mengingatkan dan mengenang jasa pahlawan dalam menegakkan Pancasila.  "Sejarah yang kita alami, dengan mempertahankan Pancasila banyak pahlwan kita yang gugur. Peristiwa G30 SPKI, menandakan bahwa mereka semualah yang berjuang mempertahankan Pancasila, " katamya.  Generasi pelanjut katanya, harus berjuang mempertahankan nilai-nilai Pancasila.  "Kita-kita yang masih hidup ini, harus berjuang jangan sampai ada yamg mengganggu kelestarian Pancasila, " jelasnya. (Rilis) 

Pjs Bupati Pimpinan Rakor Seluruh Pimpinan OPD, Camat Serta Lurah Se Kabupaten Pangkep

  Pangkep, Lensa Pendidikan News -  Pjs Bupati Pangkep, Syaban Sammana memimpin Rapat Koordinasi(Rakor)dengan Seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), camat serta lurah se Kabupaten Pangkep, bertempat di ruang rapat wakil Bupati Pangkep, Senin (30/9/2024). Sejumlah poin penting yang dibahas saat rakor, salah satunya yang dikatakan Pjs Bupati Pangkep terkait netralitas ASN menjelang pilkada. Syahban mengatakan, Pasca dirinya dilantik sebagai Pjs bupati ingin memastikan rakor ini memastikan ASN bekerja dengan baik.  "Rakor ini untuk memastikan bahwa teman-teman bekerja lebih baik bekerja serius, tidak usah terkontaminasi dengan hiruk pikuk dinamika politik, kita selaku ASN menjaga netralitasnya. Sayapun selaku Pjs bupati bertindak demikian, tidak kemana-mana, tapi ada dimana-mana,"katanya. Selain itu Ia berharap sinergi antara dirinya dan OPD terus terjalin demi kelancaran pelaksanaan tugas sampai November kedepannya. (Rilis) 

Miris!!! Tumpukan Sampah di Bawah Jembatan Sungai Parenreng Pangkep Jadi Tontonan Pengguna Jalan

Pangkep, Lensa Pendidikan News- Jembatan Sungai di Desa Parenreng Kec. Segeri Kab. Pangkep terlihat sangat Kotor dengan tumpukan sampah yang memenuhi permukaan air sungai. Nampak sangat jorok dan tidak pernah dibersihkan. terlihat saat awak media ini melintasi jembatan itu pada Sabtu, 28/9/2024 siang, beberapa pengguna jalan berhenti dan melihat ke bawah jembatan dan menyaksikan tumpukan sampah yang kian menggunung. Beberapa warga yang ditemui mengaku kondisi tersebut sudah berlangsung lama dan seolah tak ada perhatian dari Pemerintah. menurut warga yang enggan menyebut nama, kondisi sampah yang menumpuk itu dikhawatirkan akan membawa penyakit dan menghambat aliran sungai. Sehingga saat musim hujan tiba, sampah itu akan naik ke daratan dan masuk ke pemukiman warga. Untuk itu, warga meminta kepada Pemerintah agar mengambil langkah-langkah pencegahan sejak dini agar apa yang mereka khawatirkan saat musim hujan tidak terjadi karena akan merugikan masyarakat sekitar.  Masih menurut warga t