Langsung ke konten utama

Kelurahan Bara-Baraya Selatan Turut gelar Kegiatan Masakan Rebus

Lensa Pendidikan News,- Hari ini Minggu tanggal 27/03/2022 secara serentak di Kota Makassar digelar kegiatan Masakan Rebus sebagaimana Imbauan
Walikota Makassar, Danny Pomanto. Tak terkecuali di Kel. Bara-baraya Selatan Kec. Makassar sebagai langkah menyikapi kelangkaan Minyak Goreng.
Kegiatan ini melibatkan seluruh Pj RT dan Pj RW di Kelurahan Masing-masing yang disambut gembira oleh kalangan ibu-ibu rumah tangga.
Lurah Bara-Baraya Selatan, Andi Bahtiar Buseiri,S.Ag dalam sambutannya menyampaikan jika Pemerintah Kota menyikapi kelangkaan Minyak Goreng
dengan kembali merutinkan masakan rebus yang terjamin kesehatannya karena non kolesterol. Andi Bahtiar berharap masyarakat jangan panik dengan 
kelangkaan ini dengan mengambil hikmahnya agar kesehatan dapat terus terjaga dengan masakan rebus.

sebagaimana diketahui, sudah lebih dari 6 bulan Minyak Goreng sebagai salah satu bahan pokok menghilang di pasaran, namun setelah Pemerintah menghapus 
Harga Eceran Terendah atau HET, Minyak Goreng kembali tersedia namun harganya yang kurang terjangkau oleh masyarakat. Untuk itulah kemudian Pemerintah Kota Makassar menggiatkan Masakan Rebus yang hari ini serentak dilaksanakan di 15 Kecamatan se Kota Makassar.
Laporan : St. Hasmiaty Hasan (Umi)

Komentar

Populer

Jawab Persoalan Rakyat Pemdes Appatanah Garap Program Inovasi

Dua program skala prioritas pembangunan mulai direncanakan dan digarap aparat Pemerintah Desa Appatanah, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi-Selatan. Dipenganggaran tahun 2018 mendatang, aparat Pemdes Appatanah telah mewacanakan alokasi anggaran pembangunan sumur bor untuk mengakhiri penderitaan berkepanjangan masyarakat yang telah bertahun-tahun mengantri untuk mendapatkan jatah air bersih. Sebelumnya, sejumlah solusi telah ditempuh oleh pemerintah desa setempat, salah satunya program budidaya tanaman sukun. Namun karena pengaruh suhu dan cuaca, tanaman sukun yang dibudidayakan di Desa Appatanah, gagal dan akhirnya harus terhenti di tengah jalan. Kepala Desa Appatanah, Andi Syamsul memastikan, Persoalan pemenuhan kebutuhan air bersih di masyarakat baru akan terjawab, jika sekiranya, pemerintah mampu menghadirkan pembangunan instalasi penyulingan air bersih, ataupun sumur bor. Andi Syamsul berharap, permasalahan ini bisa menjadi perhatian skala priori...